Bersyukur itu merupakan hal yang wajib bagi manusia ketika kita sudah merasakan kenikmatan2 hidup di dunia. Segalam problema yang ada di dalam hidup kita, senantiasa diberi jalan keluar oleh Tuhan YME.
Memang sifat manusia tak pernah merasakan kecukupan, pasti selalu kurang dan kurang, namun saya kira kita bisa belajar bersyukur.
Sekalipun dalam menjalani kehidupan kita sering mengadapi tajamnya kerikil cobaa, namun seperti yang kita tahu bahwa "setiap cobaan tidak akan mungkin tak sebanding dengan kemampuan kita". Ketika kita bisa 'Bersyukur' segala tantangan itu terasa ringan dihadapi, oleh karena apa? Bahwa kita sadar bahwa kita hidup di dunia mencari dan menghadapi tantangan atau cobaan itu.
Ketika kita sudah memahami tujuan kita hidup di dunia yaitu memuliakan Tuhan senantiasa, kita akan melupakan tugas pribadi kita yang semata-mata hanya untuk kepentingan kita.
Lebih Mirisnya lagi, ketika melihat orang yang berkecukupan bahkan berkelimpahan tidak tahu bersyukur, mereka malah pusing memikirkan harta2 mereka bahkan usaha2 mereka. Ternyata benar kalimat ini : "Dimana hartamu berada disitulah hatimu berada" selalu yang kita ingat harta2 kita, padahal semuanya itu kan sia-sia kita tinggalkan. Salam
No comments :
Post a Comment